Tips jadi Remaja Sehat Ceria

Remaja Sehat Ceria
kiatkiatku.com | Remaja Sehat Ceria

Kiatkiatku.com - Kesehatan perlu dijaga sejak sedini mungkin. Pola hidup yang salah saat remaja bisa jadi akan dirasakan akibatnya setelah tua. Jangan sampai terlambat. Sehingga penting untuk jaga kesehatan dan jalani pola hidup yang sehat sejak remaja. Berikut ini tips jadi remaja sehat ceria.

  • Cukup Minum

Jangan sampai dehidrasi, usahakan minum air putih minimal delapan gelas sehari, tidak termasuk soda atau soft drink ya. Soft Drink mengandung banyak gula buatan. Gula non alami akan membuat tubuh jadi mudah lapar, tidak mudah kenyang lalu selalu ingin makan, jadi akan memicu obesitas pada remaja. Sayang sekali bukan. Anak muda harusnya tampil jadi remaja cantik berseri yang ramping langsing dan sehat.

Gula pun bisa menjadi penyebab terjadinya karies pada gigi. Jadi sebaiknya hindari minum softdrink. Daripada terbawa arus kebiasaan buruk lebih baik menjadi trendsetter awali trend untuk menjadi remaja dengan minuman sehat yang hidup dengan pola hidup yang sehat. Momen pandemi virus Corona ini bisa dimanfaatkan untuk menjadi pemicu trend gaya hidup sehat.

  • Pola Makan Sehat

Hindari junk food. Jika dulu junk food identik dengan remaja maka itu sekarang sudah kuno. Remaja masa kini harus lebih menyukai makanan sehat dengan banyak sayuran dan buah yang mengandung banyak serat alami dan vitamin serta mineral. Lalu budayakan makanan kukus atau steam daripada makanan goreng-gorengan yang mengandung banyak lemak jenuh. Hidup sehat menjadi trend masa kini. Kamu tidak mau bukan di masa tua nantinya mengidap banyak penyakit dan merepotkan orang lain hanya gara-gara pola makan yang sembarangan. Jadikan trend makan sayuran sebagai makanan remaja. Jangan benci sayuran karena itu penting bagi tubuh. Berusahalah mengolahnya menjadi aneka jenis hidangan kekinian yang lezat dan menarik sebagai gerakan remaja sehat.

  • Cukup Tidur Berkualitas dan Hindari stres

Tidur yang cukup dan berkualitas juga penting. Jangan suka begadang serta hindari stres. Sebaiknya selalu terbuka dan ceritakan semua masalah kepada orang tua. Share masalah dan ketidaknyamanan kepada orang yang tepat, dalam hal ini orang tua atau konseling di sekolah yang aman. Jangan umbar masalah di medsos atau sembarang orang. Lalu tidur yang nyenyak di ruang yang gelap tanpa lampu minimal 7 jam sehari. Perlu diketahui bahwa terdapat hormon pelangsing yang akan menjaga keseimbangan berat badan tubuh yang hanya bisa muncul jika manusia tidur di dalam kondisi gelap.

  • Cukup Olahraga

Lalu yang tak kalah pentingnya juga ialah tubuh perlu cukup gerak. Jangan jadi remaja yang mager atau malas gerak. Selain tidak sehat juga akan menimbulkan obesitas. Terdapat banyak jenis olahraga menarik untuk menjadi hobi yang bisa ditekuni kaum remaja.

Itulah tips remaja sehat yang bisa kalian lakukan.

Tips jadi Remaja Sehat Ceria